Gili Iyang Madura
Giliyang Sumenep Madura
Pulau Giliyang atau ada juga yang menyebut Gili Iyang, merupakan salah satu destinasi yang wajib Anda kunjungi minimal sekali seumur hidup. Disini tidak hanya pemandangan pantai, laut, ombak, dan pasirnya yang akan Anda dapatkan. Tapi yang terpenting Anda harus mencoba menghirup udaranya. Di Pulau ini hasil penelitian menyatakan bahwa kadar oksigennya masuk golongan tertinggi di dunia. Oleh karena itulah penduduk di daerah ini rata-rata memiiki umur yang panjang.
Di Pulau ini terdapat 2 desa, yaitu Desa Banraas dan Desa Bancamara. Dari kedua desa ini yang membedakan adalah sumber mata airnya. Sumber mata air tawar hanya ada di Desa Banraas, jadi bila Anda mencari air bersih tawar datanglah ke Desa Banraas terlebih dahulu. Di Desa Bancamara bila Anda mencari air tawar, ada banyak dijual air kemasan di semua toko.
Pulau Gili Iyang berada di Kecamatan Dungkek Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. Untuk bisa tiba di sana, Anda harus menggunakan perahu nelayan di Pelabuhan Dungkek dengan perjalanan laut selama 45 menit, tergantung angin dan cuaca. Dengan tarif Rp.8.000 – Rp.15.000 per orang untuk sekali jalan. Dari Pelabuhan Dungkek dilayani siang hari dan pagi hari dari Pelabuhan Giliyang. Para nelayan juga melayani carter perahu dengan tarif Rp.200.000 pulang pergi (PP)
Bila Anda tertarik untuk mengelilingi Pulau Giliyang dapat memanfaatkan jasa ojek lewat darat dengan tarif Rp.35.000 per orang. Mengelilingi Pulau lewat darat hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit. Dan bisa juga melalui laut menggunakan perahu rakyat yang disewakan dengan harga Rp.200.000 kapasitas untuk 10 orang.
Di Pulau ini banyak destinasi yang tidak boleh Anda lewatkan, antara lain:
– Pantai Barat Pulau Giliyang yang disebut juga Pantai Palembang. Di sini banyak pohon palembang berderet di pesisir pantai yang membuat pantai menjadi sejuk dan hijau.
– Batu Canggah. Merupakan tebing batuan kars yang unik terbentuk oleh deburan ombak menjadi pilar-pilar besar. Di atas Anda juga dapat memandang luasnya laut biru yang menawan.
– Pelabuhan Anjal. Di sini Anda dapat menanti datangnya sunset yang romantis.
– Goa Sarepah. Di sini Anda dapat menelusuri goa menikmati pemandangan goa yang memukau, juga dapat juga memacu adrenalin Anda dengan memanjat dinding goa.
———————–
Baliajeg menyewakan kendaraan (mobil) untuk Anda dengan harga murah lengkap dengan sopir dan BBM. Jadi Anda tidak perlu repot lagi mencari orang yang dapat menyupir. Silakan hubungi kami di HOTLINE 085333765758 untuk penawaran harga terbaik.
Leave a Reply