Wisata Alam Populer di Lumajang 2018
Baliajeg, Lumajang – Merupakan salah satu kota di Jawa Timur yang saat ini menjadi tujuan berlibur para wisatawan, kota Lumajang memiliki pesona tersendiri di hati para wisatawan baik lokal maupun mancanegara dan tentunya tidak kalah indah dengan wisata alam di kota Malang yang kini juga sedang menjadi topik hangat di kalangan wisatawan. Penasaran, wisata alam populer di Lumajang 2018 ini ? Ikuti terus postingan Baliajeg yaa. .
Yuk langsung saja kita bahas
Jadi, wisata alam di Lumajang jumlahnya banyak sekali mulai dari gunung, air terjun hingga pantai dan tentunya pesona alamnya boleh diadu dengan wisata alam lainnya yang ada di Indonesia lho. Salah satu Gunung yang cukup terkenal adalah Gunung Bromo dengan objek unggulannya yakni puncak B29 atau biasa disebut oleh wisatawan sebagai negeri diatas awan , sebab suasana di puncak tersebut membuat penikmatnya seakan berada di negeri atas awan hingga ingin berlama-lama disana.
Berikut ini beberapa wisata alam di Lumajang yang terpopuler di kalangan para wisatawan.
1. Puncak B29
Berada di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru dengan medan tempuh yang cukup menantang, tidak menyurutkan kenginan para wisatawan pecinta alam untuk mendaki puncak b29 ini atau lebih mereka kenal sebagai negeri diatas awan. Sesampaiya di gerbang b29, kendaraan dapat diparkir dan para pengunjung kemudian dapat mendaki sekitar 100 meter ke puncak bukit yang sudah terlihat di depan mata.
Rute Puncak B29: Dari Malang Kota – Turen – Dampit – Piket Nol – Pasirian – Senduro – Argosari – Puncak B29 Lumajang.
Untuk informasi lebih, KLIK DISINI
2. Gunung Semeru
Berada satu kawasan dengan puncak b29 yakni di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru dengan pemandangannya yang sangat indah dan terkenal dengan puncak tertingginya di pulau jawa menjadi pemikat tersendiri bagi para pendaki gunung. Dengan perjalanan dari kota malang sekitar 48.2 KM atau -+ 2 jam.
Rute Gunung Semeru : Dari Malang Kota – Tumpang – Poncokusumo– Gubuk Klakah – Ngadas – Ranupane.
3. Pantai Bambang
Berada sekitar 25.4 KM dari kota Lumajang atau jika dari Pasirian maka sekitar 16.3 KM dengan lokasi tepatnya di Desa Bago, Kecamatan Pasirian, Pantai Bambang menawarkan suasana alam yang indah dengan warna pasir yang berbeda dari pasir pantai lainnya, sebab pasir pantai bambang berwarna hitam yang asalnya adalah dari gunung bromo.
Rute Pantai Bambang : Dari Pasirian –Desa Bago– Pantai Bambang.
4. Pantai Dampar
Pantai yang terletak di kecamatan Tempursari Kabupaten Lumajang – Jawa Timur ini berada di lokasi yang cukup jauh dari jalan besar, namun jalan menuju pantai lumayan mulus dengan akses dari kota Lumajang dapat di tempuh sekitar 2-3 jam dan jika ditempuh dari pasirian sekitar 42 menit. Tidak hanya pantai, namun juga terdapat danau yang sangat eksotis di sekitar pantai.
Rute Pantai Dampar : Dari Pasirian –Desa Bades– Pantai Dampar.
5. Pantai Watu Godeg
Pantai yang terletak di kecamatan yang sama dengan pantai sebelumnya, yakni kecamatan Tempursari Kabupaten Lumajang – Jawa Timur. Jika di akses dari pasirian maka akan menempuh jarak sekitar 10 KM atau -+ 30 menit.
Rute Pantai Watu Godeg : Dari Pasirian –Desa Bulurejo– Pantai Watu Godeg.
6. Goa Tetes
Terletak di Desa Sidomulyo, Kec. Pronojiwo dengan jarak tempuh sekitar 30.8 KM atau -+ 1 jam dari pasirian. Perjalan yang menarik akan anda alami ketika mengunjungi tempat wisata ini dengan berjalan kaki, sebab pemandangan air terjun yang eksotis akan anda temui.
Rute Goa Tetes : Dari Pasirian –Desa Sidomulyo –Goa Tetes.
Nah, itulah informasi mengenai wisata alam populer di Lumajang 2018 yang dapat kami berikan. Apabila Anda tertarik untuk datang Ke Wisata Alam Lumajang, rencanakan liburan Anda dan keluarga bersama kami, Baliajeg Travel Murah di HOTLINE 085333765758 atau KLIK DISINI untuk membantu perjalanan anda.
Leave a Reply